Tuesday, August 22, 2006

Keinginan Menulis Etika Bisnis Islam

Aku prihatin dengan dunia bisnis di Indonesia. Sebagai bangsa dengan penduduk Muslim terbesar, praktek bisnisnya seperti tidak mengenal etika sama sekali. Praktek suap (rasuah) sudah menjadi kegiatan yang dianggap lumrah. Padahal Nabi saw sudah mengatakan "Laknat Allah untuk yang menyuap dan disuap". Lalu saya baca dalam salah satu kode etik karyawan Xerox Inc, yang berlaku bagi semua karyawannya di seluruh dunia, di sana disebut dengan jelas larangan bagi pegawai untuk memberikan suap kepada pihak lain.

Apa yang terjadi dengan ajaran Islam di Indonesia? Apakah kurangnya petunjuk-pelaksanaan bagi implementasi etika Islam untuk berbisnis? Kurang kampanye tentang pentingnya etika Islam dalam berbisnis?

Untuk mendalami persoalan ini, dengan harapan kelak bisa menulis tentang Etika Bisnis Islam, aku memesan sejumlah buku ke Amazon.com sebagai berikut:

Islamic Business Ethics
Rafik Issa Beekun
The International Institute of Islamic Thoughts, Herndon, Virginia
1997

Impact of Religion on Business Ethics in Europe and the Muslim World: Islamic versus Christian Tradition
Ingmar Weinen
Peter Lang GmbH, Frankfurt, Germany
1999

Eighty Exemplary Ethics Statements
Patrick E. Murphy
University of Notre Dame Press, Notre Dame, Indiana
1998

The Ethical Imperative: Why Moral Leadership Is Good Business
John Dalla Costa
Perseus Publishing, Cambridge, Massachusetts
1998


Global Code of Conduct: An Idea Whose Time Has Come
Oliver F. Williams, C. S. C., Editor
University of Notre Dame Press, Notre Dame, Indiana
2000
Minggu lalu buku-buku tersebut sudah tiba, melengkapi koleksi buku-buku etika bisnis yang sudah aku beli sebelumnya di Toko Buku Gramedia, Jakarta.

Entah kapan, suatu saat saya harus bisa menulis dan menghasilkan buku tentang Etika Bisnis Islam.

Semoga!

No comments: